Rakyat45.com, Kampar – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kampar terus memperluas jangkauan edukasi keselamatan berkendara melalui Operasi Zebra Lancang Kuning 2025. Pada Senin (17/11/2025), berbagai kegiatan sosialisasi dilakukan secara langsung maupun melalui media penyiaran untuk meningkatkan kesadaran masyarakat.
Kasat Lantas Polres Kampar, AKP Wulan Afdhalia Ramdhani, memimpin siaran langsung di Radio Swara Kampar 103.8 FM. Dalam penyampaiannya, ia menjelaskan bahwa Operasi Zebra berlangsung mulai 17 hingga 30 November 2025 dengan fokus utama meningkatkan disiplin berlalu lintas.
“Kami mengimbau seluruh masyarakat untuk selalu menaati aturan dan mengutamakan keselamatan saat berkendara. Operasi Zebra bukan hanya soal penindakan, tetapi juga upaya membangun kesadaran bersama akan pentingnya keselamatan,” ujar AKP Wulan.
Tak hanya lewat udara, Kasat Lantas bersama personel Satlantas Polres Kampar juga turun langsung ke sejumlah titik kota Bangkinang, termasuk Pasar Inpres, untuk menemui para pengendara dan memberikan edukasi tatap muka.
Dalam kegiatan tersebut, petugas menegur pengendara yang tidak menggunakan helm atau perlengkapan keselamatan lainnya. Masyarakat juga dibagikan brosur kampanye keselamatan sebagai pengingat pentingnya tertib lalu lintas.
AKP Wulan menegaskan bahwa keselamatan adalah prioritas utama, bukan sekadar kepatuhan formal.
“Kami berharap masyarakat semakin menyadari bahwa keselamatan murah, tetapi kecelakaan sangat mahal harganya. Jangan sampai ada penyesalan karena lalai di jalan,” tutupnya.
Operasi Zebra Lancang Kuning 2025 diharapkan menjadi momentum untuk menekan angka pelanggaran serta meningkatkan budaya tertib berlalu lintas di Kabupaten Kampar.***












