Daerah

SPPG Resmi Beroperasi di Kampar, Dorong Pemenuhan Gizi Anak Riau yang Lebih Baik

29
×

SPPG Resmi Beroperasi di Kampar, Dorong Pemenuhan Gizi Anak Riau yang Lebih Baik

Sebarkan artikel ini
SPPG Resmi Beroperasi di Kampar, Dorong Pemenuhan Gizi Anak Riau yang Lebih Baik
Kapolda Riau Irjen Pol Herry Heryawan, Selasa (14/10/2025)./R45/MD

Kampar, Rakyat45.com – Upaya meningkatkan gizi anak-anak di Riau kini mendapat dorongan baru. Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polres Kampar resmi beroperasi setelah diresmikan langsung oleh Kapolda Riau Irjen Pol Herry Heryawan, Selasa (14/10/2025).

Peresmian dapur SPPG ini menjadi bagian dari langkah strategis Polda Riau dalam mendukung program nasional Pemenuhan Gizi Anak (MBG) yang diinisiasi oleh Presiden Prabowo Subianto. Program tersebut bertujuan memperkuat kualitas sumber daya manusia Indonesia sejak usia dini.

“Program MBG adalah langkah nyata untuk membangun generasi yang sehat, kuat, dan unggul. Polda Riau berkomitmen penuh mendukung program ini agar manfaatnya benar-benar dirasakan masyarakat,” ujar Irjen Herry Heryawan dalam sambutannya.

Irjen Herry menjelaskan bahwa keberadaan dapur SPPG merupakan bentuk sinergi nyata antara kepolisian dan masyarakat dalam memperkuat ketahanan pangan serta menjaga kualitas gizi anak sekolah.

“Kami konsisten mendukung program pemerintah dalam menyediakan makanan bergizi yang aman, sehat, dan sesuai standar nasional. Bahan pangan yang digunakan harus bermutu agar hasilnya tidak hanya bergizi, tetapi juga aman dikonsumsi dan menyehatkan penerima manfaat,” ungkapnya.

Menurut Herry, ketahanan pangan bukan hanya soal ketersediaan bahan makanan, tetapi juga kemampuan bangsa dalam memastikan gizi yang layak bagi seluruh lapisan masyarakat. “Langkah kecil seperti SPPG ini adalah pondasi besar untuk masa depan anak-anak Indonesia,” tambahnya.

Kapolda Riau mengungkapkan, hingga saat ini sudah ada enam SPPG yang aktif beroperasi di jajaran Polda Riau, termasuk yang baru diresmikan di Kampar. “Masih ada sembilan dapur lagi yang sudah siap 100 persen dan menunggu waktu untuk dioperasikan,” jelasnya.

SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Kampar, yang berlokasi di Jalan Kubang Raya, Kabupaten Kampar, melayani distribusi makanan bergizi untuk 2.105 siswa dari enam sekolah: TK Inaya, SD Inaya, SDN 042, SDN 032, SDN Tambang, dan SMP Inaya. Distribusi dilakukan dalam radius maksimal 5 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 10 menit.

“SPPG ini bukan sekadar dapur, tapi pusat harapan untuk membangun generasi Riau yang sehat dan berdaya,” ujar Herry.

Sementara itu, Kapolres Kampar AKBP Boby Ramadhan Sebayang menjelaskan, dapur SPPG ini mulai direnovasi sejak 5 Agustus 2025 dan kini telah melibatkan 37 tenaga kerja lokal dari warga sekitar.

“Jumlah pekerja akan terus bertambah seiring dengan peningkatan kapasitas produksi dan perluasan program MBG,” ungkapnya.

Boby juga merinci bahwa pendistribusian makanan dilakukan secara bertahap. Pada tahap pertama, SPPG mendistribusikan 1.985 porsi, tahap kedua 2.105 porsi, dan tahap ketiga 3.408 porsi. Pada peluncuran awal, sudah ada 985 penerima manfaat dari empat sekolah, dan empat sekolah lainnya akan menyusul di tahap berikutnya.

Kegiatan peresmian turut dihadiri Bupati Kampar H. Asmar, Ketua Bhayangkari Daerah Riau Ny. Tina Agustina Heryawan, Irwasda Polda Riau Kombes Prabowo Santoso, serta jajaran PJU Polda Riau, Forkopimda, dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Hadir pula perwakilan Badan Gizi Nasional (BGN), camat, lurah, serta sejumlah Ninik Mamak setempat.

Kehadiran para tokoh daerah tersebut menjadi simbol kuat bahwa program gizi bukan sekadar tanggung jawab pemerintah pusat, tetapi juga gerakan bersama antara aparat, masyarakat, dan pemerintah daerah.

Dengan berdirinya SPPG Polres Kampar, diharapkan anak-anak di Kabupaten Kampar tidak hanya mendapatkan makanan bergizi, tetapi juga semangat baru untuk tumbuh menjadi generasi yang cerdas, tangguh, dan berdaya saing.

Informasi lebih lengkap tentang prinsip editorial kami bisa dibaca di Kebijakan Redaksi.