Bengkalis, Rakyat45.com – Menjelang pelaksanaan Car Free Night (CFN), jajaran Pengurus Anak Cabang (PAC) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya Kecamatan Bengkalis mengadakan audiensi sekaligus silaturahmi dengan jajaran Kepolisian Resor (Polres) Bengkalis. Pertemuan tersebut berlangsung di ruang kerja Kasat Intel Polres Bengkalis, AKP Iswandi, S.H., M.H., pada Senin (3/11/2025).
Rombongan GRIB Jaya dipimpin langsung oleh Ketua PAC, Faisal Robyn Lesnussa, didampingi Sekretaris Sabri, S.H., Bendahara Abu Kasim, serta sejumlah anggota lainnya. Audiensi berlangsung dalam suasana akrab dan penuh kekeluargaan.
Faisal Robyn Lesnussa menyampaikan, bahwa pertemuan ini bertujuan mempererat hubungan kemitraan sekaligus berkoordinasi terkait rencana penyelenggaraan kegiatan CFN di Kota Bengkalis.
Menurutnya, CFN digagas sebagai bentuk dukungan terhadap pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) serta penyediaan ruang hiburan bagi masyarakat Pulau Bengkalis yang masih terbatas aksesnya terhadap kegiatan rekreasi terbuka.
“Kami ingin menjadikan CFN sebagai wadah pemberdayaan ekonomi masyarakat sekaligus sarana hiburan yang positif. Karena itu, kami berharap dukungan penuh dari Bupati Bengkalis, Ibu Kasmarni, S.Sos., M.MP., beserta jajaran pemerintah daerah, agar pelaksanaan kegiatan ini dapat berjalan lancar dan sesuai rencana,” ujar Faisal Robyn. Senin, 3/11/2025.
Ia menambahkan, dukungan moril dari Pemerintah Kabupaten dan Polres Bengkalis sangat penting, mengingat kegiatan tersebut akan melibatkan masyarakat luas. Rencananya, CFN akan digelar pada 22 November 2025, bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan, dan diharapkan dapat menjadi momentum kebangkitan ekonomi lokal.
“Kami mengajak seluruh pihak untuk ikut menyukseskan kegiatan ini. Masyarakat pun kami undang untuk datang dan memeriahkan acara demi menghidupkan kembali roda ekonomi para pedagang UMKM,” tambahnya, kepada Rakyat45.com.
Sementara itu, Kasat Intel Polres Bengkalis AKP Iswandi, S.H., M.H., yang mewakili Kapolres Bengkalis, menyambut baik audiensi tersebut. Ia menegaskan, Polres Bengkalis selalu terbuka bagi setiap organisasi kemasyarakatan yang ingin berkontribusi positif bagi masyarakat.
“Kami mendukung penuh kegiatan GRIB Jaya Kecamatan Bengkalis. Kegiatan seperti CFN tentu memberi dampak sosial dan ekonomi yang baik. Namun kami harap, setiap program yang dijalankan tetap berkoordinasi dengan Polres, terutama bidang intelkam, demi menjaga keamanan dan ketertiban,” ujar AKP Iswandi.
Lebih lanjut, ia juga mendorong PAC GRIB Jaya untuk menginisiasi program-program sosial lain yang menyentuh kepentingan masyarakat luas, seperti penyuluhan bahaya narkoba.
“Peredaran narkoba saat ini sangat mengkhawatirkan. Karena itu, kami berharap PAC GRIB Jaya dapat berperan aktif dalam edukasi publik. Bahkan, bila memungkinkan, seluruh anggota GRIB Jaya dapat mengikuti pelatihan atau sosialisasi mengenai pencegahan narkoba,” jelasnya.
Turut hadir dalam pertemuan tersebut, Kasat Sabhara AKP Cecep Sujapar dan Kasatpol Air AKP Daniel Selamat Nainggolan, yang ikut memberikan apresiasi atas inisiatif GRIB Jaya membangun sinergi dengan aparat kepolisian.**
Informasi lebih lengkap tentang prinsip editorial kami bisa dibaca di Kebijakan Redaksi.












