Lifestyle

Palmas, Ikan Naga Air yang Jadi Primadona Pembawa Hoki di Meranti

19
×

Palmas, Ikan Naga Air yang Jadi Primadona Pembawa Hoki di Meranti

Sebarkan artikel ini
Palmas, Ikan Naga Air yang Jadi Primadona Pembawa Hoki di Meranti
Foto : ikan Palmas orna, biasa di sebut ikan naga air

Rakyat45.com, Selatpanjang – Popularitas ikan Palmas di Kepulauan Meranti terus merangkak naik. Bentuknya yang panjang, bersisik tegas, dan punya aura mirip naga membuat ikan ini jadi buruan para penghobi ikan hias. Meski berasal dari Afrika, Palmas kini sudah banyak dikembangbiakkan di Indonesia, termasuk di Meranti yang mulai dikenal sebagai salah satu pusat penjualannya.

Dalam tradisi Tionghoa, Palmas atau Bichir dipercaya sebagai simbol keberuntungan. Banyak pembeli, terutama keturunan Tionghoa, mengambil sembilan ekor sekaligus karena angka tersebut diyakini membawa rezeki dan kestabilan hidup. Tidak cuma indah, Palmas juga dianggap membawa energi positif bagi pemiliknya.

Perawatannya pun tidak rumit. Menyediakan tempat yang aman, menjaga kebersihan air, dan memberi pakan rutin sudah cukup membuat Palmas tumbuh sehat. Tidak butuh kolam besar, ikan ini justru nyaman di wadah yang terkontrol.

Masnur, seorang penjual ikan hias yang sudah lebih dari 15 tahun menekuni usaha di Meranti, mengatakan bahwa minat masyarakat terhadap Palmas selalu stabil. Ia fokus menyediakan Palmas jenis Orna yang dikenal paling dicari kolektor.

“Di Meranti, peminat Palmas banyak. Ada yang beli untuk koleksi, ada juga yang percaya ikan ini bawa hoki. Dari sisi usaha, Palmas jelas menguntungkan karena harganya stabil dan ikan ini punya karakter yang unik,” ujar Masnur.

Saat ini, Palmas yang ia sediakan berukuran sekitar 50 sampai 55 sentimeter dengan usia kurang lebih 15 tahun. Harga per ekor dibanderol Rp2,5 juta, setara dengan kualitas premium dan umur panjangnya.

Buat warga Meranti atau yang mampir ke daerah ini, Palmas bisa didapat langsung tanpa harus pesan jauh-jauh. Kolektor luar daerah juga mulai banyak datang ke Meranti karena harganya bersaing dan kualitas ikannya terjamin.