Pemdes Sebauk Menyalurkan Bantuan untuk 130 Kartu Keluarga, Paket Sembako Untuk Kaum Dhuafa

BENGKALIS, RAKYAT45.com – Upaya pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran wabah covid-19, Serta meringankan beban masyarakat kaum Dhuafa, Pemerintah Desa Sebauk Kecamatan Bengkalis, Kamis 24 Jumat 2020, menyalurkan 130 Kartu Keluarga (KK) paket sembako kepada masyarakat Kaum. Sabtu (25/4/2020)

Penyaluran paket Sembako digelar di depan kantor Desa Sebauk, yang dipimpin langsung oleh Kepala Desa Tamrin.

Alhamdulillah, Program ini sudah dari tahun 2019 kita programkan khusus kaum Dhuafa, ucap kepala Desa Sebauk Tamrin kepada wartawan, Jumat (24/4/20).

Tambahnya, Program ini bukan dari bantuan BLT, ini program dari tahun 2019 yang di salurkan tahun 2020. Dengan program ini, Mudah-mudahan bermanfaat khusus kaum Dhuafa se Desa Sebauk, “terang Tamrin.

Sementara di tempat terpisah, salah satu masyarakat yang menerima bantuan sembako mengatakan, berterima kasih kepada kepala Desa Sebauk Tamrin atas bantuan ini, program yang dibuat ini, sangat bermanfaat kepada kami, apalagi disaat wabah covid-19,” jelasnya.

Lanjutnya, kami tidak lupa berterima kasih kepada Allah SWT, pemerintah Desa Sebauk menyalurkan sebanyak 130 KK se Desa Sebauk, Mudah-mudahan Allah mengangkat penyakit wabah corona (covid-19) ini, Aamiin… Ya Robbal alamin.., “tutupnya.(Indra)