Pantau Stabilitas Harga Jelang Pilkada, Kombes Nasriadi Blusukan ke Pasar Pekanbaru

Pekanbaru, Rakyat45.com – Menjelang Pilkada serentak 2024, Satgas Pangan Polda Riau semakin gencar memantau harga dan ketersediaan bahan pokok di berbagai pasar tradisional. Pada Selasa (22/10/2024), Kasatgasda Riau Kombes Pol Nasriadi melakukan blusukan ke Pasar Cikpuan, Kota Pekanbaru, untuk memastikan masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau dan menghindari penimbunan.

Berdasarkan surat perintah Kapolri Nomor: Sprin/2243/IX/OTL.1.1.1./2021, tim Satgas Pangan melakukan operasi pasar untuk memeriksa langsung harga-harga komoditas penting seperti beras, minyak, telur, dan daging.

“Kami memantau secara ketat agar tidak ada penimbunan yang menyebabkan lonjakan harga jelang pencoblosan. Ini adalah bagian dari upaya kami menjaga stabilitas ekonomi, terutama di sektor pangan,” ujar Kombes Nasriadi.

Selama operasi, Satgas menemukan harga bahan pokok masih terbilang stabil. Komoditas seperti bawang merah, bawang putih, ayam potong, dan gula pasir belum menunjukkan tanda-tanda kenaikan signifikan. Namun, pemantauan akan terus dilakukan secara berkala hingga hari pemilihan.

“Kami tidak akan ragu untuk mengambil tindakan tegas jika ditemukan pelanggaran, terutama jika ada yang mencoba memainkan harga di saat krusial ini,” tegas Nasriadi.

Selain itu, masyarakat diimbau untuk tidak panik membeli bahan pokok secara berlebihan. Satgas memastikan bahwa ketersediaan barang tetap terjaga dan harga akan terus diawasi agar stabil.

“Dengan adanya operasi pasar ini, kami harap masyarakat bisa tenang dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,” tutupnya.

Operasi pasar ini menjadi langkah proaktif Polda Riau dalam menjaga kestabilan sosial dan ekonomi di tengah persiapan Pilkada, memastikan setiap warga mendapatkan akses yang adil terhadap kebutuhan pokok mereka.