Pekanbaru, Rakyat45.com – Operasi penggeledahan kembali dilakukan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap sejumlah instansi pemerintahan di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru. Kali ini, KPK berfokus pada dua instansi, yakni Dinas Perhubungan (Dishub) dan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol).
Penggeledahan dilakukan mulai pukul 11.00 WIB dan masih berjalan. Berdasarkan laporan dari sejumlah saksi, KPK melakukan penyisiran ke berbagai bagian di kantor kedua instansi tersebut untuk keperluan penyelidikan.
KPK menggeledah berbagai ruang di Kantor Dishub yang berlokasi di Gedung Belah Bubung. Dalam operasi ini, terlihat sejumlah barang seperti koper, tas ransel, dan kardus yang dibawa KPK keluar dari gedung sebagai bagian dari penyelidikan. Selain itu, Kepala Dishub Pekanbaru, Yuliarso, juga terlihat berangkat bersama tim KPK menuju mobil.
Beberapa mobil berplat KPK keluar dari lokasi setelah melakukan penggeledahan di lantai 1 dan lantai 5 kantor tersebut. Meskipun demikian, pantauan menunjukkan bahwa tidak ada penyegelan pada ruangan kantor Dishub Pekanbaru. Pegawai tampak kembali beraktivitas seperti biasa setelah proses penggeledahan selesai dilakukan.
Sementara itu, aktivitas penggeledahan masih berlanjut di kantor Badan Kesbangpol. Para pegawai Badan Kesbangpol terlihat menunggu di lantai 3 Gedung Limas Kajang sambil memantau situasi. Untuk memastikan agar aktivitas berjalan tertib, Satpol PP turut dikerahkan untuk memantau akses dan mencegah pihak yang tidak berkepentingan mendekati lokasi penyelidikan.
Saat di konfirmasi ke Juru Bicara KPK Tessa Mahardika Soegiharto membenarkan adanya operasi penggeledahan yang dilaksanakan Penyidik KPK di lingkungan Pemko Pekanbaru.
“Benar ada kegiatan penggeledahan Penyidik KPK di Pekanbaru. Terkait tangkap tangan Pj Walikota,” kata Tessa Mahardika, Selasa (10/12/24).
Peristiwa ini menambah rangkaian panjang penyelidikan KPK dalam mengungkap dugaan tindak korupsi di berbagai sektor pemerintahan. Hingga kini, belum ada keterangan resmi dari pihak KPK terkait hasil dari penggeledahan ini. Publik masih menantikan informasi lanjutan yang akan disampaikan dalam beberapa hari mendatang.
Sumber: Cakaplah.com
Editor: Yohanes PD