Daerah

Jelang Ramadan–Idulfitri, Pemprov Riau Perketat Pengawasan Harga Tiket Pesawat

49
×

Jelang Ramadan–Idulfitri, Pemprov Riau Perketat Pengawasan Harga Tiket Pesawat

Sebarkan artikel ini
Jelang Ramadan–Idulfitri, Pemprov Riau Perketat Pengawasan Harga Tiket Pesawat
Pemprov Riau mengikuti Rapat Koordinasi Nasional Pembahasan Antisipasi Kenaikan Tarif Tiket Pesawat yang diselenggarakan pemerintah pusat secara daring, Senin (19/1/2026). /R45/MD

Rakyat45.com, Pekanbaru – Pemerintah Provinsi Riau meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kenaikan harga tiket pesawat menjelang Ramadan dan Idulfitri 2026. Langkah ini dilakukan guna melindungi masyarakat dari lonjakan tarif transportasi udara di tengah meningkatnya kebutuhan perjalanan.

Sebagai bentuk kesiapsiagaan, Pemprov Riau mengikuti Rapat Koordinasi Nasional Pembahasan Antisipasi Kenaikan Tarif Tiket Pesawat yang diselenggarakan pemerintah pusat secara daring, Senin (19/1/2026). Rapat diikuti dari Ruang Command Center (RCC) Lancang Kuning, Pekanbaru, bersama kementerian, lembaga, serta pemerintah daerah lainnya.

Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri, Tomsi Tohir, menekankan bahwa pemerintah daerah memiliki peran strategis dalam menjaga keterjangkauan harga tiket pesawat.

Ia meminta daerah melakukan pengawasan aktif dan berkelanjutan terhadap perkembangan tarif penerbangan di wilayah masing-masing.

“Pemerintah daerah harus rutin memantau harga tiket pesawat dan memastikan data yang diperoleh akurat sebagai dasar pengambilan kebijakan,” ujarnya.

Ia juga mendorong penguatan koordinasi dengan maskapai penerbangan dan pengelola bandara agar potensi kenaikan harga yang tidak wajar dapat dicegah sejak dini. Menurutnya, kolaborasi lintas sektor menjadi kunci utama menjaga stabilitas tarif transportasi udara.

Selain aspek harga, Tomsi mengingatkan pentingnya kesiapan daerah menghadapi lonjakan penumpang selama Ramadan dan Idulfitri. Pemerintah daerah diminta memastikan kelancaran operasional penerbangan serta menjamin keamanan dan kenyamanan penumpang.

“Mobilitas masyarakat akan meningkat signifikan. Karena itu, antisipasi harus dilakukan sejak sekarang agar pelayanan transportasi udara tetap optimal,” tegasnya.

Ia menambahkan, apabila ditemukan indikasi pelanggaran atau lonjakan harga di luar ketentuan, pemerintah daerah diminta segera melaporkan ke pemerintah pusat agar dapat ditindaklanjuti dengan cepat.

Sementara itu, Asisten II Setdaprov Riau, Helmi D, menyatakan bahwa Pemprov Riau siap menjalankan arahan tersebut. Ia menegaskan, koordinasi dengan instansi terkait, termasuk pengelola bandara dan maskapai, akan terus diperkuat.

“Pemprov Riau akan meningkatkan pemantauan harga tiket pesawat secara berkala dan memastikan masyarakat tetap memperoleh layanan transportasi udara yang terjangkau menjelang Ramadan dan Idulfitri,” katanya.

Melalui pengawasan yang ketat dan koordinasi lintas sektor, Pemprov Riau berharap lonjakan harga tiket pesawat dapat ditekan sehingga mobilitas masyarakat selama hari besar keagamaan tetap lancar.