Polres Bengkalis dan Kodim 0303 Bersih Sehat dan Kerja Bakti Serentak Ditempat Umum dan Rumah Ibadah

BENGKALIS, RAKYAT45.com – Pada hari Sabtu tanggal 14 Maret 2020 mulai pukul 09.30. WIB, Jajaran Polres Bengkalis dan Satuan Samping serta Lintas Sektoral telah melaksanakan Kegiatan Bersih Sehat dan Kerja Bakti Serentak Ditempat Umum dan Rumah Ibadah, dalam rangka Menciptakan Bengkalis Berseri.

Pelaksanaan kegiatan diawali dengan Apel Persiapan yang dihadiri Kapolres Bengkalis AKBP Sigit Adiwiryanto,SIK, MH. Waka Polres Bengkalis, seluruh PJU Polres, Para Perwira, Bintara serta ASN Polres Bengkalis. Perwakilan Pers, Kodim 0303/Bengkalis.

Perwakilan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkalis, Satuan BPBD Kabupaten Bengkalis, Perwakilan Masyarakat Bengkalis, dengan jumlah personel yang terlibat sebanyak 166 orang.

Apel persiapan ini dipimpin oleh Kapolres Bengkalis AKBP Sigit Adiwuryanto,SIK, MH yang di Wakili Kasat Narkoba. AKP. Syahrizal,SE.SH.Msi, dan selanjutnya membagi para personel dalam 2 Kelompok yang masing-masing dipimpin oleh seorang Perwira, sasaran giat yakni, Lingkungan Lapangan Tugu dan Taman Antam Dewi Bengkalis, Lingkungan Mesjid Raya Istiqomah Bengkalis dan Pasar Klenteng Bengkalis.

“Kegiatan bakti sosial ini dilakukan guna mengajak masyarakat untuk hidup sehat. Selain itu, untuk menjalin silaturrahim antara Kepolisian dengan masyarakat sekitar. Intinya kami mengedapankan pelayanan terhadap masyarakat,”ungkap AKP. Syahrizal,SE.SH.Msi.

Lebih lanjut, Kegiatan bersih- bersih ini semoga dapat memotivasi pedagang dan masyarakat disekitar pasar karangampel agar selalu bergotong-royong untuk membersihkan dan menjaga lingkungan sekitar pasar, sehingga terlihat tetap bersih, nyaman dan terhindar dari segala penyakit.

Pantauan awak media, kegiatan untuk hari ini berakhir pada pukul 11.00. wib dan akan dilanjutkan besok pagi hari Minggu 15 Februari 2020, seluruh rangkaian kegiatan hari ini berlangsung dengan aman dan lancar.(indra)