Meranti, Rakyat45.com – Kongres Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) ke-XXI di Palembang kembali ricuh setelah sempat tertunda selama dua hari, Minggu (18/08/2024.
Keributan antar peserta terjadi di lokasi kongres yang berlangsung di Jakabaring Sport City. Salah seorang peserta menginformasikan bahwa keributan pertama terjadi di sore hari akibat konflik internal salah satu cabang PMII.
Selain itu, pihak aparat menangkap seseorang yang mengaku panitia keamanan karena kedapatan membawa senjata tajam.
“Malam ini, kericuhan disebabkan oleh klaim legalitas kepengurusan salah satu cabang di Sulawesi Barat,” ujar peserta yang enggan disebut namanya.Hingga berita ini diterbitkan, sidang pleno yang dijadwalkan akan dimulai kembali terpaksa ditunda akibat kericuhan yang semakin besar. Aparat gabungan terlihat berjaga di lokasi untuk mengendalikan situasi.